*****Jeruk Kunci*****

Oleh-oleh perjalanan saya ke pulau Bangka beberapa waktu yang lalu...........
Selain kerupuk(kemplang),terasi,kecap dan masih banyak lagi yang lainnya tetapi ada satu oleh-oleh yang akan dijadikan artikel yaitu buah "Jeruk Kunci".Untuk warga Bangka pasti sudah tak asing lagi.Buah jeruk kunci hanya sebesar telur puyuh tetapi aromahnya sangat menggoda.Ada apa sich dengan buah mungil yang rasanya asam ini?Tentu ada hal-hal yang menarik pastinya.....
Berhubung sudah pernah merasakan so pasti saya akan berbagi cerita dengan buah "antik" yang satu ini.
Satu hal yang saya rasakan yaitu biarpun rasanya asam tetapi tidak bikin perih diperut.
Jeruk kunci ini enaknya diapakan ya?Dimakan begitu saja rasanya kecut biarpun sudah matang tetap saja sedikit kecut.
Tentu saja gak ada hal yang menarik dari jeruk kunci kalau belum mengenalnya secara detail.
Untuk lebih jelas anda bisa melihat gambar-gambar buah jeruk kunci(live dari pohonnya langsung he..he) sehingga rasa penasarannya terpenuhi.Khusus dipulau Bangka hampir tiap halaman rumah banyak yang menanam jeruk jenis ini.
SSaking banyaknya kalau musim panen sampai-sampai buahnya matang dipohon dan jatuh ditanah.Pada saat-saat ini harganyapun anjlok turun ke level Rp,750/kilo.Nah bila lagi gak musim harganya bisa naik ke level Rp.20.000/kilo.Kenaikan harga yang sangat fantastis tentunya.Buah jeruk kuncinya saja sulit dicari kalau sudah begini......ha..ha...ha..pada saat saya berada di Bangka,level inilah yang saya dapat...hu..hu..hu(biasanya gratis dikasih tetangga sebelah).Itupun saya harus cari dipasar-pasar saking langkahnya.
Apa sich enaknya dari buah sikecut ini....akan kita bahas sekarang juga sebelum anda-anda menelan air liur berkali-kali..ha...ha...ha...kebayangkan kecutnya.......Inilah rahasianya dari jeruk kunci(kenapa disebut jeruk kunci ya???...bentuknya sich biasa aja seperti jeruk umumnya cuman tidak besar aja).Jeruk kunci berbeda dengan jeruk nipis.Jeruk kunci teksturnya lebih lembut dan kandungan air didalamnya lebih banyak.Bisa dijadikan juice juga loh....peras airnya campur dengan sedikit gula aduk sampai rata kemudian tambahkan air plus batu es.....wuih...segerr....mantap rasanya untuk menghilangkan dahaga.Kandungan vitamin C nya membuat badan jadi segar kembali deh.Hanya begitu sajakah kelebihanya? Langsung kita tuntaskan sekarang juga.....mari...kemari yuk!
Pada umunya jeruk kunci digunakan untuk sebagai berikut(yah...tergantung selerah masing-masing aja deh):

Cocolan untuk cumi-cumi bakar,ikan bakar ataupun kepiting bakar(kalau roti bakar? he...he)
Sambal khas Bangka biasanya terasi(Bangka) dibakar kemudian dihancurkan dan ditambah perasan air jeruk kunci.Dan kalau mau simple lagi kecap asin pakai cabe rawit ditambah perasan air jeruk kunci.Ataupun ada juga yang lebih peraktis sedikit garam,cabe dan ditambah persan air jeruk kunci.(hmmmm muantapnya...jadi kepengen nech!).
Empek-empek atau otak-otak dengan kuah terbuat dari terasi(Bangka) bakar ditambah perasan air jeruk kunci rasanya begitu enak sekali(Anda harus mencobanya....sumpeh...enak bener kog!)
Mie instan,bakmi,bakso(he..he.. biasanya saya bawa jeruk kunci ke Mall kalau pas mau makan bakso...yang penting enaklah...bodoh amat sama mata-mata yang melirik heran!)....kita campur dengan perasan air jeruk kunci rasanya pengen dan pengen nambah lagi....(laper deh).Malah pernah saya mendengar dari seorang artis,dia bilang kalau makan bakmi harus ada jeruk kuncinya baru nikmat.Untuk daerah Jakarta memang ada yang menyediahkan bakmi dengan jeruk kunci tapi masih sangat langkah sekali.Paling yang jualan asli dari Bangka menurut apa yang saya tahu.
Masih banyak lagi variasi-variasi dari jeruk kunci ini.Semua tergantung selerah masing-masing tapi secara garis besar apa yang dijelaskan diatas memang patut anda coba....

Ikan Krisi Bakar

Yang jelas kalau ada "rahasia" jeruk kunci dipesawat/bandara tujuan dari Babel....ha...ha....pasti banyak yang kedapantan membawa jeruk kunci(termasuk saya dong!).....ya gmana lagi...habis enak sich.....
Semogga info ini ada manfaatnya bagi anda-anda yang belum pernah mencobanya atau bahkan belum pernah melihat sosok dari "Jeruk Kunci".Selamat mencoba........